Twitter Facebook Google Plus RSS

Taman Wisata Studi Lingkungan

Pintu masuk TWSL
Keanekaragaman flora dan fauna di Indonesia tidak disia-siakan oleh pemerintah kota Probolinggo, dengan membangun sebuah kebun binatang mini sebagai tempat untuk melindungi berbagai satwa langka. Ya, siapa yang tidak tahu Taman Wisata Studi Lingkungan atau yang biasa disebut TWSL? TWSL merupakan bagian dari pemanfaatan dari keanekaragaman safari di Indonesia yang dilakukan Pemerintah Kota Probolinggo. Namun, tidak hanya dari Indonesia saja, di TWSL juga terdapat berbagai satwa langka yang berasal dari luar negeri.

Selain sebagai tempat untuk melindungi hewan langka, TWSL juga dimanfaatkan sebagai pariwisata dan pendidikan yang berkaitan dengan flora dan fauna. Pada tiap-tiap kandang hewan terdapat keterangan tentang hewan tersebut, sehingga kita bisa meningkatkan wawasan kita tentang berbagai macam flora dan fauna.

Wisatawan asing di TWSL
Tidak hanya wisatawan lokal, wisatawan asing juga banyak yang berkunjung ke TWSL. Entah itu sebagai tempat melepas kepenatan atau tempat bersantai saja. Kita tidak perlu merogoh kocek dalam-dalam untuk masuk, hanya dengan uang Rp.3000 anda sudah bisa menikmati seluruh fasilitas dan juga melihat berbagai satwa sepuasnya.

Dengan dibangunnya TWSL, masyarakat tidak lagi terpaku di Alun-Alun sebagai destinasi pariwisata di akhir pekan.
Share artikel ke: Facebook Twitter Google+ Linkedin Technorati Digg










Penulis : Unknown ~ Link Go

Artikel Taman Wisata Studi Lingkungan ini dibuat oleh Alfian Imanuddin pada hari Minggu, 24 November 2013. Semoga artikel ini dapat bermanfaat dan menambah wawasan kita semua. Terimakasih atas kunjungan Anda serta kesediaan Anda membaca artikel ini. Jika ada pertanyaan yang perlu diajukan, silahkan email ke maria.aragon666@gmail.com
Back to top